Loading.....

Sat Samapta Polresta Balikpapan Intensifkan Patroli KRYD Jelang PSU di Kaltim

 

Balikpapan – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Mahakam Ulu, Satuan Samapta Polresta Balikpapan mengintensifkan kegiatan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai bagian dari langkah mitigasi SISPAMKOTA (Sistem Pengamanan Kota), pada Jumat (11/4/2025).


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara Polresta Balikpapan, AKP Much Chusen, atas arahan Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Anton Firmanto, S.H., S.I.K., M.Si. KRYD dilaksanakan secara berkala sebagai upaya untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kota Balikpapan.


Tujuan dari pelaksanaan KRYD ini antara lain:

  • Menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif menjelang dan selama PSU

  • Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat

  • Menegakkan aturan hukum terhadap pelanggaran ringan (Tipiring) di wilayah Kota Balikpapan

  • Melaksanakan patroli mobil dan sepeda motor di titik-titik strategis


Dalam pelaksanaannya, personel Patroli BEAT 110 POS TR terpantau melaksanakan patroli di Pos Security Pelabuhan Semayang, serta memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat guna mengantisipasi potensi kejahatan seperti Curat, Curas, dan Curanmor (C3) serta gangguan kriminalitas lainnya.


“Patroli KRYD ini akan terus dilaksanakan untuk memastikan keamanan masyarakat Balikpapan tetap terjaga, apalagi di tengah momentum PSU di wilayah Kaltim. Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman,” ujar Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun.


Kegiatan berlangsung dalam keadaan lancar, aman, dan terkendali. Ini menjadi wujud nyata komitmen Polresta Balikpapan dalam mendukung iklim demokrasi yang damai dan kondusif, serta menjaga ketertiban umum selama masa krusial PSU.

Humas Polresta Balikpapan

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama