Loading.....

Quick Respon Kemanusiaan, Patroli Beat Sat Samapta Polresta Balikpapan Evakuasi Warga Alami Kejang


Balikpapan, Sabtu 26 April 2025 – Aksi cepat tanggap kembali ditunjukkan oleh Patroli Beat Sat Samapta Polresta Balikpapan saat melaksanakan kegiatan patroli rutin di wilayah Kota Balikpapan. Pada Jumat, 25 April 2025, pukul 06.20 WITA, satuan Patroli Beat Islamic menemukan seorang warga dalam keadaan darurat mengalami kejang-kejang di dalam kendaraan yang terparkir di area publik.


Kejadian bermula ketika petugas patroli mencurigai sebuah mobil dengan mesin menyala lebih dari 24 jam di area parkir. Setelah berkoordinasi dan mencari informasi dari masyarakat sekitar, petugas mendekati kendaraan tersebut dan menemukan seorang sopir dalam kondisi tidak sadarkan diri akibat kejang.


“Begitu melihat kondisi darurat, personel langsung mengevakuasi korban menggunakan kendaraan dinas dan membawanya ke Rumah Sakit Kanudjoso Djatiwibowo,” ujar AKP Muh Chusen, SH, MH, selaku Kasat Samapta Polresta Balikpapan.

Adapun tindakan cepat dan kemanusiaan yang dilakukan Patroli Beat Sat Samapta meliputi:

  • Evakuasi korban ke rumah sakit terdekat guna mendapatkan pertolongan medis secepatnya.

  • Menghubungi pihak keluarga korban dan menjelaskan kronologi kejadian serta kondisi terkini.

  • Mendapat apresiasi dari pihak keluarga atas respon cepat dan profesionalisme anggota Sat Samapta.


Menurut Ipda Sangidun, Kasi Humas Polresta Balikpapan, kejadian ini menjadi bukti bahwa kehadiran kepolisian bukan hanya menjaga ketertiban, namun juga menjadi garda terdepan dalam penanganan situasi darurat yang menyentuh sisi kemanusiaan.


“Patroli Beat Islamic Sat Samapta akan terus hadir memberikan rasa aman dan siap membantu masyarakat, kapan pun dan di mana pun dibutuhkan,” tambah Ipda Sangidun.


Situasi di lokasi kejadian pun dinyatakan aman dan terkendali. Kegiatan kemanusiaan ini menambah citra positif Polresta Balikpapan dalam membangun hubungan emosional yang kuat dengan masyarakat.

Humas Polresta Balikpapan

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama