Balikpapan, 13 Oktober 2024 – Puluhan personil Polresta Balikpapan dikerahkan untuk mengamankan kegiatan lomba Speed Boat Race Beruang Muda Cup VIII yang berlangsung di Pelabuhan Penyeberangan Speed Boat, Kampung Baru, Kecamatan Balikpapan Barat. Lomba tahunan ini menampilkan ketangkasan dan keahlian motoris dalam mengendalikan speed boat di perairan, dengan hadiah menarik untuk para pemenang.
Kapolsek Balikpapan Barat, Ajun Komisaris Polisi Sukarman, SH, bersama Kasat Polairud Polresta Balikpapan, Ajun Komisaris Polisi Gindo P., memimpin pengamanan yang menyaksikan ratusan penonton dari masyarakat setempat. Pengamanan diawali dengan apel konsolidasi, pengecekan kehadiran personil, serta pembagian ploting tugas di lokasi perlombaan.
Lomba ini rutin digelar setiap tahun untuk mencari bibit-bibit juara motoris berprestasi. Selain itu, hadiah menarik seperti sepeda motor, body speed boat, mesin speed boat, dan hadiah lainnya menjadi daya tarik tersendiri bagi peserta.
Kapolsek Balikpapan Barat, AKP Sukarman, SH, menyampaikan bahwa pengamanan difokuskan di beberapa titik, seperti area penjurian, lokasi penonton di tepi pantai, dan jalur penonton. Sementara itu, Kasat Polairud AKP Gindo P. menghimbau agar para peserta lomba tetap menggunakan jaket keselamatan (pelampung), dan penonton diminta berhati-hati serta menghindari desakan, mengingat lokasi yang berada di tepi laut.
Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, lancar, dan terkendali berkat pengamanan yang dilakukan oleh personil Polresta Balikpapan dan TNI.
(Humas Polresta Balikpapan)
Posting Komentar