Balikpapan, 1 Juni 2024 – Bertempat di halaman Mapolresta Balikpapan, Waka Polresta Balikpapan, AKBP Hendrik EB, SH, SIK, memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila. Kegiatan ini dihadiri oleh para Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran, seluruh personil Polresta Balikpapan, serta ASN Polri.
Tema upacara tahun ini adalah "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2045". Upacara diawali dengan laporan dari pimpinan upacara, diikuti oleh pengibaran Bendera Merah Putih, pembukaan dan penutupan Panji Kebesaran, pembacaan Pancasila, pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh Kasat Lantas, amanat dari pimpinan upacara, dan ditutup dengan sesi foto bersama.
Dalam amanatnya, AKBP Hendrik EB menekankan pentingnya Pancasila sebagai pemersatu bangsa dan pilar utama dalam menjaga keutuhan serta kemajuan Indonesia. Ia juga mengingatkan seluruh peserta upacara untuk terus mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari demi mencapai cita-cita Indonesia Emas 2045.
“Pancasila bukan hanya dasar negara, tetapi juga ideologi yang harus kita jaga dan lestarikan. Mari kita bersama-sama bekerja keras dan bergotong-royong untuk mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera,” ujar AKBP Hendrik EB.
Upacara berjalan lancar dengan dukungan cuaca cerah, menambah khidmat suasana peringatan hari bersejarah ini. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh semangat, mencerminkan kebanggaan serta penghargaan terhadap nilai-nilai Pancasila.
(Humas Polresta Balikpapan)
Posting Komentar